Wooden House Paseban Glamping Rumah Honai
Harga per malam mulai dari
Wooden House Paseban ialah glamping dengan bangunan berupa rumah kayu. Wooden House yang dirancang seperti honai. Atau rumah adat Papua. Walaupun juga menyerupai rumah lumbung.
Berlokasi di Paseban Megamendung. Kawasan yang dikenal sebagai area camping dan glamping, dekat dengan Curug Panjang Megamendung.
Area Wooden House Paseban tidak luas, tetapi tetap nyaman. Ditambah dengan tersedianya berbagai fasilitas seperti taman, kolam renang kecil, kolam ikan, hingga gazebo yang dapat digunakan sekaligus sebagai tempat untuk barbekyu.
Karena itu dengan lokasi seperti ini malah cocok untuk eksklusif. Bisa untuk acara keluarga atau acara perusahaan. Anda bisa gunakan semua fasilitas seperti di rumah sendiri, bahkan di sekitar kolam renang juga seru.
Kabin Wooden House terdiri dari beberapa bagian. Teras dengan kursi yang tidak terlalu luas. Kemudian di bagian dalam terdapat area tidur dengan bed queen size. Ada tangga kecil untuk naik ke teras kabin.
Di dalam kabin disediakan pantry mini. Area ini berdekatan dengan kamar mandi. Di pantry terdapat kompor kecil, tempat mencuci piring dan gelas, teko, alat-alat masak bahkan rice cooker.
Sedangkan di kamar mandi yang kecil terdapat kloset duduk dan shower. Untuk melengkapi layanan, di kabin tersedia smart TV juga Wi-Fi. Karena suhu udara sering dingin, fasilitas sirkulasi udara cukup diakomodir oleh kipas angin.
Di luar area glamping disediakan lahan parkir. Jadi tidak terlalu jauh. Sebuah masjid resik ada di luar area glamping. Jadi kalau hendak beribadah bisa jalan kaki.
Menggelar acara di Wooden House Paseban sebaiknya siapkan bahan makanan yang cukup. Ini karena aktivitas bisa berlangsung sehari penuh di dalam. Air minum dalam galon dengan dispenser disediakan pula termasuk di area bakar-bakar.(*)
Lokasi
 Paseban, Megamendung, Kabupaten Bogor
Fasilitas
- Kabin glamping
- Bed Queen Size
- Fan, WiFi, SmartTV
- Kamar mandi private
- Pantry Private
- Teras dengan Kursi
- Kolam Renang Mini
- Gazebo dengan Alat BBQ
Aktivitas
- Berenang, Bermain
- Barbekyu dan Api Unggun
- Outbound, Outdoor Party
Destinasi Sekitar
- Curug Naga
- Curug Panjang
- Curug Cibulao