Seiring dengan lahirnya pusat dan hub industri glamping di tanah air,  www.ayoglamping.com mencetuskan gagasan kepedulian pada beberapa hal. Sadar bahwa perjalanan sebuah industri harus dibarengi dengan aspek responsibility, maka www.ayoglamping.com mengemas program kepedulian yang kemudian diberi nama Glamp Care.

Sebagaimana halnya dunia glamping yang merupakan bagian dari industri pariwisata nasional. Semangat peduli ini disampaikan untuk mengajak kepada seluruh stakeholder dunia glamping (wisatawan/glampers, pengelola glamping, operator wisata, pemandu, pemasok kebutuhan glamping, pemerintah, maupun pihak berurusan lainnya) bekerja namun juga mempertimbangkan faktor lain yang mempengaruhinya.

Dengan demikian kelak, dunia glamping tetap menjadi aktivitas yang menyenangkan, namun juga memberikan manfaat bagi aspek-aspek di sekitarnya.

Glamp Care dibangun dan ditopang oleh tiga pilar kepedulian, antara lain;

AYO JAGA BUMI

Atau disebut sebagai pilar Lingkungan. Glamping adalah kegiatan di alam bebas, yang beberapa bahkan merupakan lokasi yang sangat dijaga keberadaannya. Keanekaragaman alam yang Anda datangi tentu saja akan membawa Anda menikmati pengalaman baru. Membuat Anda memiliki dokumentasi yang mungkin menjadi konten-konten baru.

Anda hanya datang sementara waktu. Orang lain juga begitu. Sementara alam-alam yang keindahannya “dijual” sebagai daya tarik glamping akan tetap selamanya ada di sana.

Ia bahkan mungkin hanya mampu mendukung beberapa orang saja. Maka alam akan menghormati Anda yang hadir dengan keramahan, kebajikan, dan kepeduian kepadanya. Ia akan marah jika Anda meninggalkan sesuatu, entah sampah atau bahkan jejak sekalipun.

Sebaliknya alam akan ramah bila kekurangannya Anda isi dengan sesuatu yang berarti. Bukan saja bagi hari ini, lebih jauh lagi untuk masa depan.

AYO JAGA DIRI

Glamping memang ingin memanjakan siapapun untuk menikmati segala pemandangan dan fasilitasnya. Ber-glamping tak merepotkan, sehingga Anda hanya perlu membawa badan saja.

Tetapi apa artinya jika ber-glamping hanya seakan memindahkan Anda dari rumah ke tenda mewah?

Anda tak menemukan apa-apa, hampa. Padahal glamping ingin membantu melepaskan tekanan terhadap pikiran dan perasaan Anda oleh rutinitas yang menjemukan. Karena itu Anda dibawa ke alam bebas yang tak ditemukan di perkotaan.

Keragaman alamnya juga menanti Anda cumbui. Entah sekadar jalan-jalan, naik bukit, bersepeda, mendayung di sungai, memanjat juntaian tebing. Ini semua membuat fisik Anda kian kuat. Buat yang sakit, keberkahan Tuhan ini pantas mengobati. Udaranya bebas Anda hirup sepuas-puasnya.

AYO JAGA EKONOMI

Glamping adalah pusat dari perekonomian, terutama yang berada di pelosok, jauh dari kota. Para pekerjanya sebagian adalah warga di sekitar lokasi glamping. Kebutuhan sehari-hari yang Anda nikmati di bawah tenda mewah, tentu dipasok oleh pebisnis desa atau pelosok. Atau, kuliner yang membuat lidah Anda bergoyang-goyang bahan-bahan atau bahkan sajiannya dikirim oleh petani juga ibu-ibu chef sejati.

Ekonomi bergerak dan tumbuh di sekitar. Seluruh sumber daya yang ada terpakai di sana. Tidak harus semua untuk konsumsi orang kota.

Pergerakan ekonomi pada akhirnya tidak hanya bermanfaat dan dirasakan oleh si kaya yang punya modal raksasa. Tetapi juga bagi UMKM di pedesaan, bahkan oleh masyarakat individu; petani, peternak, perajin, dan siapapun yang hidup dari keahliannya bertahun-tahun. (*)

FOOTNOTE:

www.ayoglamping.com mengajak pemerintah, swasta, maupun LSM untuk bergerak bersama dalam bentuk aktivitas nyata. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi: KARTO SARAGIH via email KARTOSARAGIH7@GMAIL.COM atau ANDRA NURYADI via email ANDRANURYADI1@GMAIL.COM