Jungwok Blue Ocean Destinasi Bergaya Santorini
Datanglah ke Jungwok Blue Ocean di Gunung Kidul, Anda sudah merasa di Santorini, Yunani. Ini karena konsep desain bangunan wisata alam dan eatery ini yang menyerupai bangunan Santorini. Cirinya warna ikonik putih dan biru, berbentuk kubus, ruang yang efektif, juga antarrumah yang berdekatan. Kubah yang jadi ciri khas bahkan dibangun pula di Jungwok Blue Ocean.
Jungwok Blue Ocean adalah destinasi populer di kawasan Pendowo, Jepitu, Kecamatan Girisubo, Kabupaten Gunung Kidul. Lokasinya hampir mendekati perbatasan Jawa Tengah dan Jawa Timur. Bahkan kalau Anda dari Pacitan lebih dekat ke Jungwok Blue Ocean dari pada lewat Yogya.
Dari Yogya berjarak 83 km. Sedang dari Pacitan 77 km. Serunya perjalanan menuju ke Jungwok Blue Ocean melewati kawasan selatan pulau Jawa yang berpantai karang.
Jungwok sendiri merupakan nama pantai. Ini merupakan pantai dengan teluk yang menjorok. Ditingkahi pasir pantai dengan beberapa karang dan tebing di sekelilingnya. Jalan menuju pantai Jungwok sudah beraspal dan bagus. Sementara lokasi Jungwok Blue Ocean di atas bukit.
Bisa dibayangkan betapa serunya titik pandang dari resto merangkap area bermain ini. Menatap laut lepas dengan beberapa karang menyembul. Ada kolam renang dan spot-spot duduk menghadap pantai yang menarik. Kemudian dekorasi berupa kendaraan dan pernak-pernik apik. Seakan hampir setiap sudut di Jungwok Blue Ocean adalah spot foto.
Untuk dapat memasuki Jungwok Blue Ocean pengunjung membayar Rp 30.000. Itu untuk hari biasa yang buka dari pukul 11.00 hingga 20.00. Sedangkan pada weekend dan hari libur tarifnya Rp 35.000.
Anda bisa turun ke pantai Jungwok yang tidak terlalu luas tetapi nyaman dana man untuk sekedar mendekat ke pantai. Pasir putihnya lembut, tak merepotkan untuk berjalan.
Jelas butuh seharian untuk menikmati Jungwok Blue Ocean dan Pantai Jungwok. Selain biaya masuk, siapkan pula biaya untuk konsumsi. Di sini beragam menu lokal tersedia dengan harga untuk main course antara Rp 25.000 hingga Rp 45.000. Menunya antara lain nasi goreng dan mi goreng yang dioleh dalam beragam versi. Juga sate serta fish and chip.
Ada pula kuliner Italia. Jangan lupa minumannya dengan rentang harga di kisaran Rp 25.000. Minuman khas yang tak boleh Anda lewatkan adalah Jungwok Ocean yang merupakan soda ala Italia.
Puas seharian beraktivitas di Jungwok, kalau terlalu malam dan Anda malas kembali ke Yogya atau Pacitan, ada sebuah penginapan yang dekat dan asri. Anda bisa berpindah ke Pantai Wedi Ombo atau Pantai Nampu. Di sini tersedia beberapa cottage.
Esoknya Anda masih bisa menyapa kedua pantai tersebut yang cukup panjang dan berpasir. (*)