Manis Ae Glamping Bromo Plus Resto
Harga per malam mulai dari
Manis Ae adalah base camp memulai perjalanan ke Gunung Bromo. Di Manis Ae Cabin and Resto menyediakan seluruh kebutuhan istirahat dan konsumsi. Keduanya disajikan dalam format yang berkelas.
Kabin-kabin berjejer di lereng yang landai. Berada di dekat dengan jalan raya Bromo yang akan membawa ke lautan pasir dan gunung. Jarak Manis Ae Cabin ke lautan pasir sendiri hanya sekitar 4 km. Kalau mau trekking ke Gunung Bromo hanya 5 km.
Kabin-kabin Manis Ae berkelas hotel. Di tiap kabin terdapat tempat tidur. Ada pilihan single atau queen size. Bahkan ada pula yang dilengkapi mezanin, sehingga memuat lebih dari dua bed.
Televisi, AC, hingga WiFi merupakan sarana tambahan lainnya. Kamar mandi private disiapkan dengan kelengkapan di dalamnya meliputi kloset duduk serta shower. Sedangkan wastafel dan cermin diletakkan di luar, dekat pintu kamar mandi.
Menginap di Manis Ae Cabin nyaman benar. Dengan halaman dan beberapa spot foto khas kawasan pegunungan yang bisa menambah ragam konten media sosial. Jembatan kaca yang jadi ikon lokasi ini. Kalau malam lampu-lampu tak hanya bertugas menyinari, tetapi juga menghiasi.
Resto dan kafenya siap sedia melayani tamu. Menu-menunya beragam, didominasi oleh kuliner lokal yang disajikan dengan bagus mengutamakan estetika.
Berturut ada sop buntut, nasi goreng, mie goreng, hingga macam-macam menu penyetan. Tamu bisa mencicipnya di area yang telah disediakan. Lagi-lagi di sini daya tarik kulineran di gunung. Apa lagi kalau cuaca terang benderang. Makan di outdoor yang selalu ditemani udara dingin.
Kendati kabut sering kali turun tanpa diundang, justru di situlah letak serunya menginap atau kuliner di Manis Ae. Semua adalah pengalaman baru yang tiada duanya. Tak juga Anda peroleh di kota. (*)
Â
Lokasi
Dusun I, Jetak, Kec. Sukapura, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur
Fasilitas
- Kabin glamping
- Bed queen size atau single
- AC, WiFi, TV
- Kamar mandi private
- Resto dan Kafe
Aktivitas
- Trekking dan Jalan-jalan
- Healing di Gunung
- Kuliner
Destinasi Sekitar
- Gunung Bromo
- Seruni Point, Pananjakan
- Pasir Berbisik, Bukit Teletubbies