Le Pirate Beach Club Glamping Nusa Ceningan

Harga per malam mulai dari

Rp 700.000

Le Pirate Beach Club adalah alternatif bergaya glamping di pantai. Le Pirate Beach Club juga pilihan buat yang bosan dengan pantai Bali pada umumnya. Sebab Le Pirate Beach Club terletak di Nusa Ceningan. Pulau kecil yang terletak di barat Nusa Lembongan, Bali.

Menginap Le Pirate Beach Club tak perlu ke mana-mana. Cukup tinggal di kabin dengan pilihan kapasitas 2 orang atau 4 orang. Lalu berenang sambil menikmati pantai, juga menikmati aneka makanan dan minuman di resto bar yang tersedia. Lokasi Le Pirate Beach Club juga eksklusif, tak semua orang bisa berlalu-lalang di dekatnya.

Di Le Pirate Beach Club ada beberapa kabin pantai yang banyak bertebar di Australia. Di dalam kabin disediakan bed dengan dua pilihan; queen size atau single berjumlah 4 bed bertingkat. Kabin memakai bahan kayu yang lalu dicat warna putih bersih. Untuk menjaga suhu udara agar tetap sejuk di dalam kabin tersedia AC.

Kemudian di belakang kabin merupakan area kamar mandi. Sebagian dinding kamar mandi dari bahan bambu yang juga dicat putih. Serunya untuk kloset dan wastafel masih terdapat atap di atasnya. Sedangkan shower benar-benar tanpa atap.

Lalu di depan disediakan teras dari kayu. Namun dibiarkan terbuka, hanya dilengkapi kasur angin dengan bantal jika Anda ingin membiarkan badan disiram sinar mentari.

Konsep Le Pirate Beach Club tertutup dengan area tersendiri. Tepat di depan kabin, sedikit menurun terdapat kolam renang. Di pinggirnya disediakan beberapa kursi malas.

Bersantai di area terbuka yang private ini akan mendapatkan pemandangan pantai beserta pulau Nusa Lembongan yang berjarak sangat dekat. Sementara di sebelah baratnya lagi tampak Selat Bali.

Menginap di Le Pirate Beach Club bisa bersama geng Anda, atau hanya berdua dengan pasangan.(*)

Lokasi

Jalan Nusa Ceningan, Klungkung, Lembongan, Nusa Penida, Klungkung Regency, Bali

Website

Fasilitas

Aktivitas

Destinasi Sekitar

Related Tours

Add a Comment

Booking Tour

please, select date first