
Puncak Halimun Camp Camping Menatap Indahnya Salak
Harus diakui, Puncak Halimun Camp adalah salah satu titik terbaik menatap Gunung Salak. Dari Puncak Halimun Camp, Gunung Salak terlihat utuh. Memanjang dari selatan ke barat, dengan menaungi kota Bogor yang juga terlihat sebarannya.

Puncak Halimun Camp menawarkan panorama yang layak camper abadikan. So, jangan tinggalkan drone Anda di rumah. Sebab banyak spot bagus dari angle aerial.
Malam di Puncak Halimun Camp menawarkan pemandangan yang berbeda. Dalam gelap ada view apik berupa citylight kota Bogor yang sangat indah. Seiring temaram dan gelap menutup Gunung Salak, berganti pula menjadi tebaran cahaya yang memanjang.

Lokasi
Pancawati, Kec. Caringin, Kabupaten Bogor, Jawa Barat
Jarak
Puncak Halimun Camp dapat ditempuh dari kota terdekat yakni Bogor dalam waktu sekitar 60 menit saja. Jarak dari pusat kota Bogor hanya 23 km.

Arahkan perjalanan ke Pasar Ciawi. Lalu masuk ke Jalan Tangkil – Agrabinta. Sesampainya di Cikereteg belok ke kiri menuju Pancawati. Setelah memasuki perbukitan yang merupakan kaki Gunung Pangrango, maka camper akan segera sampai.
Harga
Tarif camping di Puncak Halimun Camp, Bogor, yaitu;
Tiket masuk camp per orang | Rp 40.000 |
Tiket masuk one day trip per orang | Rp 20.000 |
Tiket campervan per mobil | Rp 60.000 |
Tiket motocamp per motor | Rp 20.000 |
Paket Camp Twin (kapasitas 2 orang), termasuk tiket masuk, matras, 2 sleeping bag, kompor mini, lampu tenda, nesting, 2 kursi + 1 meja | Rp 350.000 |
Paket Camp Triple (kapasitas 3 orang), termasuk tiket masuk, matras, 3 sleeping bag, kompor mini, lampu tenda, nesting, 3 kursi + 1 meja | Rp 400.000 |
Paket Camp Quad (kapasitas 4orang), termasuk tiket masuk, matras, 4 sleeping bag, kompor mini, lampu tenda, nesting, 4 kursi + 1 meja | Rp 450.000 |

Puncak Halimun Camp juga menyewakan peralatan secara satuan. Seperti tenda dome (3-4 orang) Rp 100.000, (5-6 orang) Rp 150.000, sleeping bag Rp 30.000, Flysheet Rp 40.000, kayu bakar Rp 30.000.
Gambaran Camp
Puncak Halimun Camp merupakan lereng perbukitan yang memanjang. Areanya banyak dijumpai camp site lain dan glamping. Kendaraan bisa sampai hingga camp site.

Sampai di lokasi, camper akan disambut dengan gerbang camping site. Area camping cukup terbuka. Pepohonan yang ada di dalamnya masih belum besar. Sehingga sangat disarankan jika membawa perlatan sendiri perlu menyiapkan flysheet.
Salah satu sudut terbaik adalah area yang berpagar dengan view Gunung Salak yang sangat jelas. Kabut juga sering turun pada jam-jam siang atau sore hari.

Camper bisa memilih campervan jika ingin dekat dengan mobil. Selain itu, sebenarnya tidak jauh dari Puncak Halimun ada Garuda Huha Camp,sebuah area glamping yang cukup bagus.
Aktivitas
Berkemah di area camping dengan menyewa peralatan yang tersedia atau membawa sendiri |
Menggelar aktivitas bersama, seru-seruan dengan keluarga atau teman-teman. |
Melakukan aktivitas staycation, bersantai, atau berjalan-jalan di sekitar area |
Healing atau sekadar relaksasi menenangkan pikiran, atau menikmati sajian makanan dan minuman |
Masak-memasak, menggelar aktivitas kuliner dan berfoto |
Bermain di area perkemahan atau menikmati view pegunungan kawasan Pangarango dengan view Gunung Salak dan Bogor |

Fasilitas
Area camping dengan view | Ada |
Warung | Ada |
Mushola | Ada |
Kamar mandi/toilet | Ada |
Area terbuka, playground/bermain | Ada |
Dapur umum/area masak-memasak sendiri | Tidak Ada |
Area parkir | Ada |
Panel listrik | Ada |
Makanan
Camping di Puncak Halimun Camp memang memerlukan persiapan. Ini karena lokasinya yang agak jauh dari kawasan pemukiman. Karenany amembawa bahan makanan sendiri sangat disarankan. Selain mandiri juga bisa jadi acara masak outdoor yang seru.
Tetapi pengelola Puncak Halimun Camp juga menawarkan paket makanan. Hanya saja ada jumlah minimal sebanyak 25 orang. Paket tambahan tersebut seharga Rp 150.000 untuk tiga kali makan.
Lokasi Wisata Terdekat
Royal Urban Village, Curug Jambe, The Farm Pancawati.
DI DEKAT PUNCAK HALIMUN CAMP TERDAPAT GLAMPING; KLIK;