Bobocabin Glamping Dekat Penangkaran Rusa

Bandung, Jawa Barat

Harga per malam mulai dari

Rp 450.000

Jaraknya hanya sekitar 500 meter dari penangkaran rusa Ranca Upas. Bobocabin satu ini menjadi glamping yang paling diburu oleh wisatawan. Apa lagi lokasinye berada di dalam hutan yang tenang. Ada danau kecil yang menjadi ekosistem dari hutan di kawasan Ciwidey ini.

Bobocabin hadir di kawasan wisata Ciwidey yang menawarkan banyak obyek wisata. Mulai dari penangkaran rusa, perkebunan teh Ranca Bali, hingga Kawah Putih. Jadi Bobocabin Ranca Upas merupakan opsi jika Anda ingin memanjakan anak-anak dekat dengan flora dan fauna.

Namun di Bobocabin satu ini ada beberapa pilihan kabin. Bisa dilihat dari bentuknya. Kabin-kabin yang seperti rumah merupakan tipe deluxe dan executive. Sedangkan yang berukuran lebih kecil adalah tipe standar.

Perbedaan mencolok kedua kelompok kabin ini adalah pada ketersediaan kamar mandi private. Jenis standar disediakan kamar mandi bersama. Namun toh tetap bersih dan nyaman.

Sementara fasilitas lain relatif mirip. Yang paling utama tentu saja adalah akses masuk yang menggunakan aplikasi. Selain itu juga jendela pintar yang merupakan ciri utama kabinkabin Bobocabin. Jendela yang berfungsi untuk menikmati pemandangan, juga sekaligus menjadi tirai kala tamu beristirahat.

Kenyamanan tentu bertambah dengan hadirnya bonfire alias tempat api unggun. Ini merupakan area komunal yang dapat digunakan oleh siapa saja amu yang menginap. Harap diingat suhu di Ranca Upas pada malam hari bisa di bawah 18 derajat Celsius alias cukup dingin. Menikmati api unggun adalah opsi sembari merasakan udara di alam bebas.

Aktivitas yang perlu disiapkan adalah special dining. Ini bisa dilakukan dengan cara barbekyu atau bikin suki yang serbarebus. Kalau untuk minuman macam kopi atau teh sudah tersedia di dalam kabin. Tinggal panaskan air di teko listrik alias kettle.

Mungkin memang perlu membawa bahan makian siap saji lainnya jika tak ingin mengandalkan makanan dari Bobocabin. Apalagi kalau mengajak anak-anak, pasti diperlukan snack yang lebih beragam.(*)

Lokasi

Ranca Upas Camping Ground, Patengan, Kec. Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat

Website

Fasilitas

Aktivitas

Destinasi Sekitar

Related Tours

Add a Comment

Booking Tour

please, select date first