Cimon Urban Camp Glamping Kabut Cisarua

Bogor, Jawa Barat

Harga per malam mulai dari

Rp 400.000

Cimon Urban Camp sepertinya paling cocok untuk mereka yang merindukan kabut turun di siang atau sore. Glamping berlokasi di Cisarua, Bogor. Agar sampai ke kawasan perbukitan berundak ini Anda harus menyurusi Jalan Curug Panjang. Dari Bogor perlu waktu sekitar 1,5 jam menempuh jarak 24 km. Dan bisa ditebak lokasinya memang tidak terlalu jauh dari Curug Panjang.

Suasana terbuka sangat terasa di area kemah ini. Bahkan tempat untuk reservasinya pun terbuka dengan atap tenda sebagai penutup dari hujan. Di tempat ini juga berdiri kios kecil yang menjual aneka cemilan dan kebutuhan glamping lainnya.

Cimon Urban Camp memang disiapkan bagi masyarakat urban yang kangen menghirup udara gunung. Yang ingin merasakan berkemah tapi berfasilitas sekelas hotel atau minimal losmen. Maka Cimon Urban Camp menyediakan tiga jenis tenda glamping.

Di setiap tenda beralas kayu. Di atasnya tempat tidur yang sengaja diset seakan menyatu dengan lantai kayu agar aura camping kian terasa. Beberapa amenities pun telah disiapkan. Jadi kalau mau bikin minuman hangat sudah tersedia peralatannya.

Sepintas hanya itu saja. Tetapi jika Anda buka ritsling tenda silakan masuk ke kamar mandi. Cukup terasa alami dan bersih. Bahkan kloset duduk dan wastafel seperti rumah Anda pun ada.

Dari Cimon Urban Camp Anda bisa langsung dengan berjalan kaki ke dua air terjun. Bisa ke Curug Naga atau Curug Panjang. Sebaiknya dahulukan Curug Panjang yang lebih ikonik.

Bila malam tiba, suasana perkemahan akan berubah dengan keragaman cahaya lampu. Kawasan Gadog dan beberapa area di Kabupaten Bogor tampak di bawah menampilkan rona-rona cahaya. Seperti kunangg-kunang yang diam. Indah, syahdu. (*)

Lokasi

Cilember, Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat

Website

Fasilitas

Aktivitas

Destinasi Sekitar

Related Tours

Add a Comment

Booking Tour

please, select date first