Tilu Bumi Glamping Pas bagi Pemula
Harga per malam mulai dari
Tilu Bumi Nature Camp adalah lokasi glamping pas bagi para pemula yang baru pertama kali menjajal camping. Berada di Kecamatan Pangalengan, Bandung yang mudah dijangkau.
Ada beberapa alasan selain lokasi. Pertama, tidak memerlukan effort khusus, karena mobil pun dapat masuk dan bahkan parkir di sebelah tenda ala campervan. Kedua, masih dekat dengan pusat kecamatan jadi jika terjadi kondisi darurat tidak terlalu jauh.
Ketiga, ada beberapa pilihan tenda. Anda yang VIP berupa tenda dome geodesi yang tempat tidurnya empuk dan tebal ukuran king size. Juga kamar mandi dalam. Bahkan tenda dome ini didirikan di atas dek di atas danau kecil. Sehingga seperti area eksklusif. Tenda dome ini berkapasitas hingga 6 orang.
Ada lagi tenda glamping khasnya camping. Kapasitasnya ada yang muat hingga 8 orang. Tenda ini berdiri di samping danau. Ada pula tenda serupa yang dijuluki campervan untuk menjelaskan bahwa mobil bisa diparkir di sebelah tenda.
Nah yang tenda glamping ala camping ini jelas lebih seru, karena benar-benar seperti di udara terbuka. Dapat melakukan apa saja di luar seperti memasak, bermain dengan keluarga dan sebagainya.
Setiap tenda disediakan peralatan masak-memasak. Bahkan panci, pan, spatula, termasuk piring, gelas juga sendok-garpu pun ada. Maka, glamping bisa lebih meriah.
Di setiap tenda juga disediakan kursi portable serta meja. Tak ketinggalan akses wi-fi yang sangat bergua buat pembuat konten. Jadi mau nge-vlog live saat dinner ala barbekyu dengan teman-teman atau keluarga tak soal.
Di saat terang, aktivitas di danau yang dapat digelar di antaranya memancing. Ini bisa jadi awal bagi anak-anak belajar memasang umpan, menggulung senar dan sebagainya. Atau jika ingin menikmati danau ada rakit bamboo yang disiapkan. Silakan tumpangi dan siapkan dayungnya.(*)
Â
Lokasi
Jl. Raya Pangalengan, Pangalengan, Kec. Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat
Fasilitas
Fasilitas
- Tenda glamping
- Bed queen size dan matras
- Peralatan masak lengkap dan kompor
- Kamar mandi private (tipe dome)
- Kursi Portable dan meja
- Area Api Unggun
Aktivitas
- Jalan-jalan dan Memancing
- Special dining dan Barbekyu
- Menaiki Rakit Bambu
Destinasi Sekitar
- Situ Cileunca
- Kebun teh Kertamana
- Panorama Puncak Besar Pangalengan