Tiara Camp and Outdoor begitu nama lengkapnya. Tiara Camp berada di kawasan Cisarua, di kawasan perkemahan yang juga banyak tersebar di sana. Relatif baru di awal 2024, tapi beberapa kali jadi bahan pembicaraan.

Mungkin karena lokasinya yang tidak terlalu jauh dari Jabodetabek. Juga, tengah dibangun berbagai fasilitas seperti kamar mandi yang rapi, bersih serta mengikuti kebutuhan masa kini. Tak ketinggalan di Tiara Camp terdapat pula bangunan joglo yang disiapkan menjadi semacam kafe.

Kendaraan bisa sampai ke lahan camping. Bahkan kalau mau campervan tak susah.

Tiara Camp juga menawarkan beberapa titik view yang bagus, meski tidak sebanyak di area camping sebelah atas.

Di Tiara Camp amat cocok bagi camper pemula. Terutama anak-anak yang ingin bergiat di wisata camping. Karena itu, kalau Anda sudah memiliki peralatan camping lengkap a la Korea Camping, di sini Anda bebas untuk mendirikan tenda dan perlengkapan pendukungnya.

Lokasi           

Jl. Citeko Panjang, Citeko, Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat

Jarak                

Jarak yang dekat adaah salah satu faktor keunggulan Tiara Camp and Outdoor. Bisa ditempuh dengan beragam kendaraan. Jarak dari Bogor juga hanya sekitar 25 km. Bisa melalui jalan Raya Puncak atau kalau macet bisa alternatif I Megamendung.

Kalau lancar paling hanya perlu waktu tak sampai satu jam.

Tarif

Untuk masuk area camping di Tiara Camp setiap orang membayar Rp 30.000. Baik camping maupun tidak. Sedangkan biaya parkir untuk motor Rp 5.000, mobil Rp 20.000.

Kalau anda tidak membawa peralatan seperti tenda ada persewaan di pengelola. Ada paket yang ditawarkan mulai dari 2 orang.

Yakni Rp 280.000 untuk 2 orang, sudah termasuk tiket masuk, parkir kendaraan, tenda, sleeping bag, matras, kompor dan peralatan masak, lampu tenda, dan gas portabel. Sedangkan paket 4 orang, biayanya adalah Rp 420.000 dengan fasilitas yang sama.

Kalau ingin menikmati paket bak Korean Camp pilihannya. Paket ini terdiri dari extra bed, lampu, meja lipat, kursi, kompor portabel, alat barbekyu, gas, listrik, tiket masuk, dan parkir kendaraan. Pilhannya; kapasitas 2-3 orang (Rp 500.000), kapasitas 4 orang (Rp 600.000), dan kapasitas 6 orang (Rp 800.000).  

Gambaran Camp

Tiara Camp and Outdoor berada di ketinggian sekitar 1.000 mdpl. Dengan Gunung Gede Pangrango sebagai menu utamanya. Walaupun Gunung Salak juga terlihat jelas dengan warna birunya jika langit cerah.

Lahannya cukup lapang dan relatif datar. Anda bisa memilih lokasi di mana saja di hamparan camp site yang luas itu. Di beberapa titik terdapat pepohonan yang juga dapat dipilih jika ingin merasa teduh.

Area komunal terdiri dari sebuah bangunan joglo yang disiapkan untuk kafe atau tempat kumpul. Kemudian juga mushola kecil yang bersih.

Sedangkan kamar mandi juga terletak di area komunal. Fasilitas satu ini benar-benar dibangun serius. Karena itu tersedia pula wastafel.

Aktivitas

  • Berkemah di area camping dengan menyewa peralatan camping atau membawa peralatan sendiri.
  • Menikmati suasana alam di sekitar camp site dengan melihat pemandangan Puncak dan sekitar camp.    
  • Berjalan-jalan di sekitar lokasi atau trekking.
  • Menggelar acara makan atau menikmati malam dengan melakukan barbekyu.  

Fasilitas

  • Area camping dengan lahan yang cukup datar.  
  • Persewaan peralatan camping dengan bermacam pilihan. Tersedia paket ala Korean Camp.
  • Kamar mandi dan fasilitas pendukung lainnya.
  • Fasilitas mushola yang bersih.
  • Bangunan joglo yang dioptimalkan menjadi semacam kafe.

Makanan

Camping di Tiara Camp and Outdoor sebaiknya memerlukan persiapan khususnya penyediaan bahan makanan. Di sini memang disediakan peralatan masak bahkan juga kafe, tetapi mungkin pilihannya kurang sesuai.

Namun karena suasana dan lokasinya yang bagus untuk barbekyu atau memasak suki rebus, siapkan bahan makanan dari rumah.

Lokasi Wisata Terdekat

Curug Cibogo, Taman Safari Indonesia, Heha Waterfall.

JIKA INGIN GLAMPING DI DEKAT TIARA CAMP SILAKAN KLIK;