Tiris Pisan alias “dingin banget” tak hanya lokasi glamping. Sebagian lahan yang masih terbentang disediakan untuk camping dan campervan. Tentulah agak berbeda dengan lokasi camping pada umumnya.

Di Tiris Pisan, camping menjadi terasa lebih privasi. Ini karena lahannya yang tidak luas sekali. Di samping berdekatan dengan lokasi glamping yang lebih private tentu saja.

Namun begitu, di Tiris Pisan Camp Anda bisa menggelar acara camping klub, kantor atau perusahaan juga keluarga. Lokasinya kerap disapu kabut, sehingga udara dingin selalu menunggu.

Kolam renang menjadi salah satu lokasi favorit camper kalau cuaca bagus. Kolamnya pun familiar untuk anak-anak.

Lahan camping Tiris Pisan juga bersih dan terawat. Kamar mandi yang terbagi antara pira dan wanita. Juga mushola. Serta tak ketinggalan di tengah-tengah camp site terdapat fire pit. Tempat untuk menyalakan api unggun, sekaligus barbekyu. Kadang ada menu kambing guling bakar.

Website

https://tirispisanvillage.com

Lokasi           

Jl. Puncak Dua, Sukawangi, Kec. Sukamakmur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat

Jarak                

Tiris Pisan Camp berada di kawasan Jonggol atau kini disebut dengan Puncak Dua. Kalau Anda dari Jakarta bisa lewat Sentul lalu terus ke arah Jonggol.

Dari Sentul kira-kira berjarak sekitar 36 km. Membutuhkan waktu tempuh hingga 1,5 jam saja.

Kalau sudah berada di sekitar destinasi wisata Villa Khayangan berarti tidak lama lagi Anda sampai Tiris Pisan Camp.

Tarif

Tiris Pian Camp membuka wisata satu hari. Cukup membayar tiket masuk sebesar Rp 30.000.

Tetapi jika berniat camping maka tarif yang dikenakan sebesar Rp 50.000. Dan tentu saja jika membawa peralatan sendiri membayar Rp 100.000 untuk sewa lahan.

Sedangkan jika Anda membawa mobil campervan tersedia camp site yang disiapkan untuk parkir mobil khusus. Tarif sewa per malamnya Rp 425.000. Itu sudah termasuk tiket masuk untuk 4 orang.

Nah, jika Anda tidak membaa tenda atau mungkin ingin menyewa untuk grup tersedia pilihan. Antara lain; untuk tenda kapasitas 2 orang (Rp 200.000), kapasitas 4 orang (Rp 250.000) dan kapasitas 6 orang (Rp 400.000). Semua harga sewa termasuk matras dan sleeping bag.

Gambaran Camp

Tiris Pisan berada di sebuah area dengan lokasi tanah yang menurun. Menampilkan lokasi dengan titik pandang atau view yang bagus. Area camping berada di terasering yang cukup lega. Terpisah dari campervan site dan glamping.

Di bagian tengah terdapat fire pit. Fasilitas lain yang disediakan oleh Tiris Pisan antara lain kolam renang, kolam pancing, juga arena bermain panahan.

Jika malam, lampu-lampu di area camping akan menyala. Puluhan lampu itu menerangi seluruh area menghadirkan kesan yang syahdu.

Sementara jika Anda berniat menjelajahi di sekitar area, terdapat beberapa pilihan. Salah satunya Curug Cipamingkis, juga wisata Villa Khayangan.

Untuk melengkapi kenyamanan, pengelola menyediakan resto dengan area makan yang cukup luas dan semi terbuka.

Aktivitas

  • Berkemah di area camping dengan menyewa peralatan camping atau membawa peralatan sendiri, tersedia campervan site.
  • Menikmati suasana alam di sekitar camp site dengan melihat pemandangan Gunung Gede Pangrango dan Jonggol.
  • Berjalan-jalan di sekitar lokasi atau trekking.
  • Menggelar acara makan atau menikmati malam dengan melakukan barbekyu.  
  • Berenang di kolam renang mini atau memancing di kolam ikan.
  • Belajar memanah di area panahan yang disediakan.

Fasilitas

  • Area camping dengan lahan berupa terasering.
  • Persewaan peralatan camping dengan bermacam pilihan.
  • Kamar mandi dan fasilitas pendukung lainnya.
  • Mushola maupun tempat cuci piring.
  • Kolam renang, kolam ikan, fire pit, arena panahan.
  • Restoran dengan tempat makan semi terbuka.

Makanan

Tiris Pisan menyediakan resto yang menawarkan aneka menu termasuk kopi kekinian. Jadi Anda bisa memsan paket makanan dari resto.

Ada pula opsi barbekyu dengan paket untuk 5-7 orang seharga Rp 250.000, ada pula yang Rp 350.000. Selain peralatan barbekyu juga tersedia menu seperti sosis ayam, fillet dada ayam, sirloin steak, dll.

Sementara jika Anda menggelar acara dengan banyak peserta maka menu kambing guling harus dicoba. Untuk paket termurah dengan kambing seberat 8 kg seharga Rp 2.500.000. Pas buat 15 – 20 orang.

Lokasi Wisata Terdekat

Curug Cijayanti, Curug Arca, Curug Cisarua Jonggol, Curug Cipamingkis. (*)

JIKA INGIN GLAMPING DI TIRIS PISAN SILAKAN, KLIK;